Kalangdosari - Kandang Sapi milik Bapak Pujianto Warga Dusun Kalang RT 22 Desa Kalangdosari Kec.Ngaringan Ludes Terbakar. Insiden itu mengakibatkan Satu dari Empat Ekor Sapi Ternak Bapak Pujianto Luka-luka dan Sebagian Merembet Rumah yang ditempati Bapak Pujianto karena Rumah yang ditinggali dan Kandang Sapi Terpisah atau Bersebelahan.
"Dari Keterangan Saksi yang Melihat Kejadian Petama kalinya yaitu Ibu Kasmiah selaku RT 22 Dusun Kalang,melihat Ada Percikan api dari Bediang dan Merembet ke Tumpukan Jerami yang mengakibatkan kebakaran Tersebut", Minggu (02/06/2024).
Pada Saat kejadian salah satu Warga Setempat Memanggil Pemilik Rumah yaitu Ibu Saripah, Istri dari Bapak Pujianto ,namun Ibu Saripah Sedang mandi,sehingga Tidak mendengarnya dan Bapak Pujianto sedang bekerja
Peristiwa tersebut terjadi di rumah Bapak Pujianto RT 22 Dusun kalang Desa kalangdosari Kec.Ngaringan pada Minggu (02/06/2024) sekitar pukul 16.35 Wib. Warga sekitar pertama kali melihat gumpalan asap dari bagian depan Kandang Sapi.
Kebakaran tersebut Sudah Padam dan Tidak Meluas kerumah warga Berkat bantuan Dari Warga Setempat dengan Mengumunkan di Masjid setempat Sehingga Kabar Tersebut Terdengar sampai ke Dusun Sebelah Sehingga Ikut Gotong Royong membantu dan Mendatangkan Truk Pengankut Air Toren.Kalangdosari,Minggu (02/05/2024).